Sejarah Telur Paskah, Apa Makna Tradisi Telur Paskah Ini?

Sejarah Telur Paskah

Menghias telur merupakan sebuah tradisi yang tak terpisahkan dari perayaan Paskah di seluruh dunia. Berbagai bentuk aktivitas dan kreativitas muncul dalam proses penghiasan telur ini, mulai dari teknik pewarnaan tradisional hingga inovatif, menciptakan karya seni yang penuh makna. Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, kenapa telur identik dengan perayaan Paskah? Mari kita kupas sejarah telur Paskah di sini!

Sejarah Telur Paskah

Sejarah Telur Paskah - Sudah Ada Sejak Festival Anglo-Saxon
canva.com/1195798

Selain Natal, Paskah merupakan salah satu hari raya keagamaan penting bagi umat Kristiani. Paskah adalah hari raya yang menandakan hari kebangkitan Yesus Kristus dari kematian. Hari raya ini dirayakan dengan penuh suka cita dengan berbagai kegiatan yang penuh makna, termasuk menghias telur dan membagikannya kepada para kerabat. Kenapa harus telur yang digunakan dalam perayaan?

Tradisi Telur pada Festival Eostre Bangsa Anglo-Saxon

Penggunaan telur pada sebuah tradisi dipercaya sudah ada sejak Abad Pertengahan. Dikutip melalui TIME, seorang Profesor Sejarah dan Direktur Program Studi Abad Pertengahan dan Renaissance di Universitas Nebraska mengatakan bahwa banyak pakar meyakini telur Paskah berasal dari festival Anglo-Saxon. Dengan begitu, tradisi telur diperkirakan bukan berawal dari umat Kristiani, melainkan dijalankan oleh bangsa Anglo-Saxon. 

Tradisi ini dikenal sebagai tradisi masyarakat Pagan, ēostre, yang merayakan dewi kesuburan musim semi dan kemakmuran. Tradisi ēostre dilakukan setiap awal musim semi dan diperingati sebagai kebangkitan kehidupan baru dan pertumbuhan alam setelah musim dingin. 

Dalam perayaan ini, telur melambangkan awal kehidupan, kehidupan baru, kesuburan, dan pembaharuan. Di tengah keceriaan tumbuhnya tanaman dan mekarnya bunga, berbagai kegiatan dilakukan dengan telur sebagai bagian pentingnya. Mulai dari dimakan bersama keluarga, dihias dan dihadiahkan kepada kerabat, dijadikan permainan seperti berburu, dikorbankan dan dipersembahkan untuk dewa-dewi ēostre, hingga dikubur di tanah untuk mendorong kesuburan. 

Tradisi Perayaan Paskah dengan Telur

Pada abad awal penyebaran Kristen, tradisi ēostre masih mendominasi cukup kuat. Hari Paskah pada periode tersebut jatuh pada setiap awal musim semi, bersamaan dengan festival ēostre. Para misionaris Kristen pun akhirnya mengadopsi tradisi ini dengan mengintegrasikan festival ēostre ke ajaran Kristen. 

Penggunaan telur sebagai simbol dalam perayaan Paskah kemudian diterima oleh gereja karena telur melambangkan kehidupan. Telur juga akhirnya mendapatkan makna religius dalam agama Kristen sebagai simbol kebangkitan Yesus Kristus. 

Selain itu, alasan lain yang membuat telur menjadi tanda istimewa Paskah adalah telur menjadi makanan pantang selama masa Prapaskah. Pada masa ini, umat Kristiani harus menjalankan ibadah puasa dan pantang mengonsumsi daging atau produk hewani apa pun. Oleh karena itu, ketika hari Paskah tiba, telur pun menjadi tanda yang digunakan dalam perayaan.

Dikutip dari History, kegiatan mendekorasi telur untuk Paskah sudah ada sejak abad ke-13. Hal ini terkait dengan masa Prapaskah di mana umat Kristiani menahan diri dari mengonsumsi telur. Sebagai gantinya, mereka melukis dan menghias telur dengan warna-warna cerah sebagai tanda berakhirnya masa penebusan dosa. Telur-telur ini kemudian dimakan dan dibagikan pada hari Paskah sebagai bagian dari perayaan. 

Hingga saat ini, tradisi mewarnai telur Paskah tetap menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh umat Kristiani. Di setiap negara, berbagai kegiatan dan tradisi terkait telur Paskah dipraktikkan sebagai bagian dari perayaan Paskah.

Makna Penting Telur dalam Paskah

Makna Telur Paskah
canva.com/maxsyd

Dalam konteks ajaran Kristen, telur pada hari raya Paskah memiliki makna penting sebagai simbol kebangkitan Yesus Kristus dari kematian. Makna simbolis ini menguatkan keyakinan umat Kristiani akan kemenangan Kristus atas kematian.

Tidak hanya itu, makna kebangkitan ini juga memberikan pesan adanya kehidupan baru bagi umat manusia atas kehidupan yang abadi. Proses menetasnya telur mencerminkan transformasi dari keadaan telur yang mati menjadi kehidupan yang baru. 

Hal ini tentu sekaligus memberikan makna harapan baru. Telur yang menetas mewakili harapan untuk memulai kembali dan pembaharuan spiritual. Hal ini menggambarkan kesempatan bagi umat Kristen untuk melangkah ke masa depan dengan penuh optimisme dan keyakinan akan kasih karunia Kristus.

Pada intinya, telur dalam perayaan Paskah memiliki makna sebagai simbol kebangkitan, kehidupan baru, dan harapan yang semuanya merujuk kepada inti iman Kristen dalam kematian dan kebangkitan Kristus. 

3 Ide Kegiatan dengan Telur pada Perayaan Paskah

Berkumpul bersama keluarga besar saat hari Paskah tentunya menjadi kegiatan yang paling dinanti-nanti. Selain berdoa bersama, kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas seru selama Paskah, lho. Berikut ini tiga ide kegiatan saat Paskah menggunakan telur.

1. Menghias Telur Paskah

Ide Kegiatan Saat Paskah - Menghias Telur Paskah
canva.com/geralt

Menghias telur Paskah merupakan kegiatan yang wajib dilakukan menjelang Paskah. Aktivitas menghias ini sudah terjadi sejak berabad-abad lalu. Tradisi ini sering dilakukan di gereja Ortodoks dan Katolik Timur. Umumnya, mereka mewarnai telur dengan warna merah sebagai simbol darah Yesus Kristus yang ditumpahkan di kayu salib. 

Seiring berjalannya waktu, hiasan dan warna telur semakin berkembang dengan berbagai warna, motif, dan kreativitas lainnya. Kamu bisa memilih warna apa pun yang menurutmu menarik dan memiliki nilai estetika tinggi! 

Tradisi ini dapat semakin meriah jika dilakukan juga dengan perlombaan. Buatlah lomba menghias telur bersama keluargamu di rumah! Pastikan hiasan atau warna yang paling kreatif menjadi pemenangnya, ya! Selain perlombaan, kamu juga bisa saling memberikan telur hias ini sebagai hadiah!

2. Berburu Telur Paskah

Ide Kegiatan Saat Paskah - Berburu Telur Paskah
canva.com/silverv

Kegiatan populer lainnya selain menghias telur adalah berburu telur. Tradisi berburu telur saat Paskah ini sudah populer sejak festival ēostre berlangsung. Tradisi ini memiliki simbol sebagai pencarian awal yang baru dan harta yang tersembunyi. Aktivitas ini dapat dilakukan dengan cara menyembunyikan telur-telur di tanah ataupun di sekitar area desa, kemudian minta anak-anak untuk mencari telur yang tersembunyi dengan semangat. 

Kamu bisa melakukan aktivitas berburu telur Paskah ini juga di rumah. Buat permainan semakin kreatif, misalnya isi telur plastik dengan pesan khusus, hadiah, ataupun kegiatan tertentu yang harus dilakukan oleh penemunya. Kamu juga bisa menentukan pemenang lomba dengan melihat dari siapa yang mengumpulkan telur paling banyak! Jangan lupa ajak seluruh keluarga untuk berpartisipasi, ya!

3. Membuat Kerajinan Tangan dari Telur

Ide Kegiatan Saat Paskah - Membuat Kerajinan Tangan
canva.com/Michal Collection

Dalam aktivitas ini, kamu dan keluargamu bisa menyelenggarakan tantangan membuat kerajinan dari telur sebagai bahan utamanya. Berikan batas-batas kreativitas, misalnya membuat keranjang telur, lukisan telur, ataupun miniatur Paskah yang tentunya menggunakan telur sebagai inspirasinya. 

Setelah menyelesaikan karya-karya ini, adakan pameran atau pertunjukan kecil untuk memamerkan hasil kreativitas dari setiap anggota keluarga. Pastikan untuk memberikan apresiasi atas usaha dan kreativitas yang sudah dilakukan, ya! Kamu juga bisa menjadikan momen ini sebagai kesempatan untuk saling berbagi cerita dan pengalaman seru!

Sudah Tahu Mengapa Telur Identik dengan Paskah, kan?

Nah, itu dia alasan mengapa telur identik dengan Paskah yang dapat dilihat melalui sejarah telur Paskah. Telur mewakili simbol penting sebagai kebangkitan Yesus Kristus dari kematian pada saat hari Paskah. Perayaan ini berawal dari festival ēostre yang dilakukan oleh masyarakat Pagan pada masa Anglo-Saxon sebagai peringatan menyambut kehidupan baru di musim semi. Hingga kini, setiap perayaan Paskah tentunya selalu diikuti dengan kehadiran telur di setiap acaranya. Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas dan kreativitas dengan telur bersama keluargamu!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top