6 Cara Pesan Yoshinoya dan Review Menunya

Logo-Yoshinoya

Kalau ngomongin restoran Jepang di Indonesia, pasti kamu familiar dengan Yoshinoya. Restoran ini menyediakan makanan Jepang, terutama beef bowl yang populer dengan harga terjangkau dan rasa yang endul. Simak mengenai sejarah, cara pesan Yoshinoya, dan review menunya di sini, yuk!

Baca juga: 5 Cara Pesan Richeese Factory dan Rekomendasi Menunya

Sekilas Tentang Sejarah Yoshinoya

Yoshinoya adalah restoran asal Jepang yang didirikan oleh Eikichi Matsuda pada 1899 di pasar ikan Nihonbashi, Chuo-ku, Tokyo. Nama “Yoshinoya” diambil dari nama kampung halaman Matsuda, Yoshino-cho, Osaka, dengan tambahan kata “ya” (家) yang berarti “rumah”. Menu pertama yang disajikan adalah gyudon (nasi putih dengan irisan daging sapi). Hidangan ini populer di kalangan pedagang ikan dan pengunjung pasar karena harganya terjangkau dan lezat. 

Setelah gempa besar tahun 1923, rumah makan yang dikelola keluarga ini pindah ke Tsukiji, lokasi pasar ikan baru. Di sana, Matsuda membangun kembali Yoshinoya dengan konsep penyajian cepat. Hal ini merupakan inovasi awal restoran cepat saji di Jepang. Dia juga berinovasi dengan metode memasak daging dalam panci besar untuk menjaga konsistensi rasa. 

Pada 1952, Yoshinoya meluncurkan layanan 24 jam sehingga restoran gyudon ini semakin populer. Bahkan, pada 1960-an, Yoshinoya berhasil menjadi restoran cepat saji pertama di Jepang dengan ekspansi lebih dari 1.000 cabang di seluruh negeri. 

Yoshinoya memulai ekspansi internasionalnya pada 1979 dengan membuka restoran di Los Angeles, Amerika Serikat. Setelah pelarangan impor daging sapi dari Amerika Serikat ke Jepang pada 2003 akibat penyakit sapi gila, Yoshinoya sempat menghentikan menu gyudon dan menggantinya dengan butadon (nasi dengan daging babi). Namun, gyudon kembali hadir pada 2006 setelah impor daging dibuka kembali. Hingga kini, gyudon dengan 100% daging sapi AS menjadi andalan menunya. 

Ekspansi Yoshinoya berlanjut ke berbagai negara, termasuk Indonesia. Gerai pertama dibuka pada 1994 di Jakarta, namun tutup akibat krisis moneter. Yoshinoya kembali pada tahun 2010 di bawah naungan PT Multirasa Nusantara, dengan gerai pertama di Grand Indonesia. Saat ini, Yoshinoya telah memiliki lebih dari 120 outlet di Indonesia. Yoshinoya juga sudah memegang sertifikat halal MUI sejak 2014. Jadi, nggak perlu khawatir buat kamu yang muslim, ya!

Cara Pesan Yoshinoya

Cara-Pesan-Yoshinoya
Yoshinoya Harapan Indah, Bekasi (temankuliner.com/HM)

Sebagai restoran cepat saji, Yoshinoya memiliki cara pesan yang mudah. Kamu bisa melakukan takeaway ataupun dine-in di restoran ini, ya. Bahkan, di beberapa outlet, bisa juga sambil drive-thru. Buat kamu yang ingin dine-in atau makan di tempat, simak cara pesan Yoshinoya berikut ini. 

1. Datang ke Restoran Yoshinoya dan Menuju Kasir

Cara pesan Yoshinoya yang pertama tentu kamu harus datang ke restorannya terlebih dahulu. Pilih outlet terdekat dari lokasimu. Setelah sampai, kamu bisa langsung menuju kasir. Kalau sedang ramai, pastikan antre yang tertib, ya. 

2. Pesan Makanan di Kasir

Sambil antre, kamu bisa melihat menu Yoshinoya di display yang tersedia. Nantinya, kamu juga bisa melihat menu pada selembaran kertas yang ada di kasir. 

Petugas akan menyapa dan bertanya apakah kamu ingin dibungkus atau makan di tempat. Setelahnya, kamu bisa memberitahu menu yang ingin dipesan. Oiya, highlight menu Yoshinoya tentunya beef bowl-nya! Harus coba banget! 

3. Lakukan Pembayaran dengan Tunai atau Nontunai

Setelah memesan, petugas kasir akan mengulang pesanan agar tidak ada yang kurang. Pastikan mendengarkan dengan baik ya. Kalau sudah benar, kamu dapat langsung membayarnya. Metode pembayaran yang disediakan Yoshinoya adalah tunai dan nontunai. Bisa pilih yang paling memudahkanmu!

Setelahnya, kamu akan diberikan struk dan alat wireless calling system. Alat ini merupakan bel yang membantumu untuk mengetahui kalau pesanan telah jadi.

4. Cari Meja dan Tunggu Pesanan

Pilihlah meja yang nyaman buatmu. Di beberapa outlet, terdapat juga stop kontak yang dekat dengan meja sehingga bisa kamu pilih jika sedang membutuhkannya. Setelahnya, tinggal tunggu pesanan.

5. Ambil Pesanan dan Kondimen Makanannya!

Saat pesanan jadi, alat yang sebelumnya diberikan akan berbunyi. Bawa alat dan struk menuju meja pengambilan makanan, ya, biasanya di sebelah kasir. Tinggal ambil pesananmu dan kembali menuju meja untuk menikmati, deh. 

By the way, di dekat meja pengambilan pesanan, ada kondimen tambahan yang bisa kamu ambil, ya. Biasanya, terdapat cabe bubuk, minyak cabai, serta potongan wortel dan jahe. Terdapat juga mesin refill ocha buat kamu yang ingin mengisi ulang minumanmu. 

6. Selamat Makan!

Kalau semua menu sudah datang, saatnya makan! Anyway, pastikan untuk merapikan meja setelah makan, ya. Kamu bisa mengumpulkan bekas alat makan di tengah atau pinggir meja untuk memudahkan staf membersihkan meja.

Review Menu Yoshinoya

Beef Bowl Yakiniku

Menu Beef Bowl Yakiniku Yoshinoya
(temankuliner.com/HM)

Sebagai salah satu menu andalan di Yoshinoya, gyudon atau beef bowl hadir dalam tiga varian rasa, yaitu yakiniku, original, dan black pepper. Setiap varian memiliki cita rasa yang khas, dengan yakiniku menawarkan perpaduan manis dan gurih, varian original yang cenderung gurih asin, serta black pepper yang memberikan sensasi pedas.

Salah satu yang bisa kamu coba adalah varian yakiniku. Menu beef bowl ini terdiri dari semangkuk nasi yang disajikan dengan irisan daging sapi yang cukup banyak. Irisan dagingnya tipis, jadi bumbu yakiniku-nya meresap sempurna. Tekstur dagingnya juga juicy, lembut, dan empuk. Nagih pokoknya! Tapi, rasa manis yang dominan dari yakiniku bikin cepat kenyang. Satu porsi beef bowl Yakiniku Yoshinoya dijual dengan harga sekitar Rp48.200. 

Egg Mayo Tori Don

Menu Egg Mayo Tori Don Yoshinoya
(temankuliner.com/HM)

Ada juga pilihan menu nasi ayam yang nggak boleh kamu lewatin, yaitu Egg Mayo Tori Don dari series Crispy Chicken Bowl. Menu ini hadir dalam satu mangkuk nasi (donburi) yang lengkap sama ayam goreng (tori) yang juicy dan crispy, terus ditambah saus telur dan mayonaise yang bikin rasanya lebih lengkap.

Di saus egg mayo-nya, ada potongan daun bawang dan jagung yang bikin teksturnya makin kaya. Rasanya, sih, nggak terlalu medok, lebih ke arah manis kalau dimakan sama nasi doang. Tapi, kalau udah dipadukan sama potongan ayamnya, rasanya jadi komplit banget! Tekstur sausnya yang lembut dan kental pas banget buat disantap bareng semuanya. Seporsi Egg Mayo Tori Don ini bisa kamu nikmatin dengan harga Rp35.500, worth it!

Kani Cream Croquette

Menu Kani Cream Croquette Yoshinoya
(temankuliner.com/HM)

Kalau lagi nyari camilan, cobain Kani Cream Croquette. Ini, tuh, kroket dengan isian krim keju kental yang dipadukan dengan daging kepiting (kani). Di dalamnya, kamu bakal nemuin crab stick yang dipotong kecil-kecil. Meski rasa kepitingnya sedikit kalah sama krim kejunya, tapi tetap terasa. Satu porsi isinya ada 4 potong croquette yang krispi di luar dan super lembut di dalam. Nggak cuma itu, ada salad juga lengkap sama potongan wortel dan lobak, terus ada saus mayo yang bikin makin nikmat. Harganya juga murah, cuma Rp21.900 saja!

Sparkling Mango

Sparkling-Mango-Yoshinoya
(temankuliner.com/HM)

Dari tampilannya, kamu bisa lihat warna kuning cerah yang menggoda. Begitu dicoba, rasa sodanya nggak yang medok banget, tapi tetap bikin segar. Rasa mangganya juga cenderung lembut dan nggak begitu manis! Nggak rugi buat dicoba kalau lagi cari yang segar-segar. Sparkling Mango ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp24.000. 

Ocha

Ocha-Yoshinoya
(temankuliner.com/HM)

Kalau ocha pasti udah nggak asing, ya. Teh hijau tanpa gula ini hadir dengan warna kecoklatan yang segar. Cocok buat cuci mulut sebelum pindah ke menu lainnya. Yang paling penting, bisa refill ocha gratis! Tinggal bawa gelasmu ke area refill dan isi saja kembali gelasnya! Seporsi ocha bisa kamu dapatkan dengan harga Rp12.000.

Baca juga: Review Mie Gacoan dan Cara Pesan di Gacoan

Siap Cobain Yoshinoya?

Nah, itu dia cara pesan Yoshinoya dan review beberapa menunya. Sekarang, nggak perlu bingung lagi pilih menu dan pesan di Yoshinoya, kan? Drop menu kesukaanmu di Yoshinoya di bawah ya!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top